Solusi Proteksi Pinjaman Online Sekaligus Risiko Perlindungan Jiwa & Kesehatan Nasabah

Kemudahan komunikasi dan akses informasi di era digital seperti sekarang ini sudah memberikan banyak manfaat ya bagi masyarakat luas. Mulai dari kemudahan menyambung silaturahmi via voice call dan video call selama masa-masa pandemi dua tahun terakhir. Keterbatasan jarak dengan sanak saudara di kota-kota lain dan pembatasan mobilitas bisa teratasi. Terbangunnya budaya remote-working dan fleksibilitas waktu kerja bagi sebagian pekerja korporat. Hingga kemudahan akses pinjaman modal usaha maupun dana Pendidikan bagi masyarakat kelas menengah ke bawah.

Work from Anywhere ~

Kredit Pintar menjadi salah satu perusahaan penyelenggara layanan pinjam meminjam uang berbasis teknologi informasi yang memiliki izin dan pengawasan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK), telah berkiprah lima tahun terakhir sejak 2017 dan mendapatkan kepercayaan publik. Lebih dari Rp 23,8 triliun dana telah disalurkan Kredit Pintar kepada para nasabahnya.

Sekitar setengah dari dana pinjaman yang berputar tersebut digunakan dengan tujuan modal usaha kecil atau Pendidikan. Pinjaman modal yang bergulir turut serta mendorong geliat pergerakan ekonomi UMKM ya. Seperti cerita ku sebelumnya tentang didikan keuangan dari mamaku, aku sangat setuju dan mendukung pinjaman dana untuk keperluan produktif seperti modal usaha. Dana yang diperoleh akan berputar untuk mendapatkan penghasilan dan kehidupan yang lebih baik. Pinjaman dana untuk tujuan Pendidikan pun tak menjadi masalah, karena aku percaya betul Pendidikan adalah bagian dan kunci untuk memutus tali kemiskinan dan memperbaiki taraf hidup masyarakat.

Tak hanya berkutat pada program pemberian dana pinjaman, Kredit Pintar bersama FWD Insurance pun melakukan inovasi untuk memberikan proteksi pinjaman online sekaligus melindungi risiko perlindungan jiwa dan Kesehatan para debitur. Inovasi perlindungan pinjaman inovatif melalui program Kredit Pintar Protection sudah dilengkapi proteksi yang didukung oleh FWD Insurance berupa perlindungan risiko tak terduga baik kesehatan maupun jiwa, yang mungkin terjadi terhadap nasabah/debitur selama masa periode pinjaman.

Kolaborasi FWD Insurance bersama Kredit Pintar tentu semakin membuktikan komitmen FWD Insurance untuk selalu menghadirkan inovasi produk dan layanan terbaik melalui teknologi digital untuk memberikan kemudahan akses terhadap layanan asuransi jiwa dan asuransi kesehatan seperti yang disampaikan Direktur Utama FWD Insurance, Anantharaman Sridharan, “Melalui kolaborasi dengan Kredit Pintar, nasabah diberikan akses terhadap dua manfaat penting sekaligus, yaitu solusi pendanaan dan proteksi. Kerjasama ini merupakan bukti dan komitmen FWD Insurance dalam menjangkau dan membantu lebih banyak lagi masyarakat Indonesia untuk melindungi dirinya dari berbagai risiko Kesehatan dan/atau jiwa yang mungkin terjadi, terutama pada saat mereka melakukan pinjaman secara online, sehingga mereka tetap bisa fokus menikmati dan merayakan hidup.”

Program Kredit Pintar Protection memang digagas untuk memberikan dua manfaat perlindungan sekaligus kepada nasabah selama masa periode pinjaman, dengan maksimal perlindungan selama 12 bulan. Manfaat pertama adalah Manfaat Meninggal Dunia atau Ketidakmampuan Tetap, di mana FWD Insurance akan membayarkan sisa pinjaman apalagi tertanggung/nasabah meninggal dunia atau mengalami ketidakmampuan tetap selama masa asuransi dan periode pinjaman berlangsung. Manfaat kedua berbentuk Manfaat Rawat Inap Akibat Kecelakaan, yang mana dalam hal tertanggung/nasabah mengalami kecelakaan yang mengharuskan dirinya dirawat inap di rumah sakit selama minimal 3 hari berturut-turut, maka FWD Insurance akan membayarkan angsuran bulanan yang berjalan atas fasilitas pinjaman.

Kolaborasi FWD Insurance dan Kredit Pintar
Sumber Foto: FWD Insurance

Direktur Kredit Pintar, Wisely Wijaya pun menilai kerjasama antara Kredit Pintar dan FWD Insurance meningkatkan rasa percaya diri Kredit Pintar sebagai platform fintech lending atas risiko terjadinya kredit macet yang dikarenakan terjadinya risiko atas Kesehatan dan/atau jiwa nasabah dalam periode pinjaman. Melalui Kredit Pintar Protection, nasabah dan keluarga dapat terbantu pada saat terjadi risiko meninggal, ketidakmampuan tetap, atau rawat inap yang dialami nasabah. Kredit Pintar bersama FWD Insurance ingin memberikan opsi tambahan serta layanan menyeluruh yang bermanfaat, mudah dan sesuai dengan kebutuhan nasabah Kredit Pintar serta FWD Insurance.

Sekarang, kita bisa leluasa yaa memilih layanan pinjaman online yang juga sekaligus memberikan perlindungan Kesehatan serta jiwa. No drama-drama gagal bayar karena musibah sakit maupun tutup usia.


15 comments

  1. Kolaborasi yang tepat antara Kredit Pintar dengan FWD Insurance, nasabah Kredit Pintar tetap terjamin dalam lindungan asuransi . Semoga asuransinya tidak memberatkan peminjam.

    ReplyDelete
  2. Sekarang serba mudah ya, bahkan untuk pinjaman pun bisa melalui online. Seperti meminjam melalui Kredit Pintar ini mendapat dua keuntungan sekaligus yaitu dapat pinjaman sekaligus mendapatkan proteksi dari asuransi.

    ReplyDelete
  3. Emang harus seh pinjol itu terdaftar reski dan terproteksi sehingga membuat customernya menjadi aman

    ReplyDelete
  4. Brand FWD ini sudah tidak asing karena sering lihat di iklan, juga di kaos yang orang-orang pakai. Jika menggandeng kredit pintar, saya beranggapan jika kedua brand ini cukup terpercaya.

    ReplyDelete
  5. Sebuah inovasi baru nih, layanan pinjaman online yang berkolaborasi dengan perusahaan asuransi. Menarik juga konsepnya.

    ReplyDelete
  6. Yang bikin takut soal pinjol adalah sering terjadi teror telepon kalau telat bayar. Apalagi telepon itu tertuju ke keluarga atau tetangga terdekat.. tapi kayaknya di tulisan kakak ini ga ada resiko itu.

    ReplyDelete
  7. Kolaborasi yang apik ya antara pinjaman online dengan asuransi. Jadi konsumen bisa menerima banyak manfaat jika terjadi sesuatu.

    ReplyDelete
  8. Begitu luar biasanya perkembangan kemajuan teknologi ini, salah satunya mendukung dunia finansial untuk lebih menghadirkan produk yang memang berguna serta membantu masyarakat.

    ReplyDelete
  9. Pinjam online gini sebenarnya sangat membantu, asal digunakan dengan bijak & nggak asal ambil pinjaman tanpa mikirin gimana bayar cicilannya. Soalnya nih, dari pengalaman pinjem uang online lebih gampang dari pinjem uang saudara, apalagi pas lagi kepepet, huhu

    ReplyDelete
  10. Dijaman sekarang saar kita butuh uang sangar mudah ya ka bisa melalui pinjama online yang tepercaya seperti kredit Pintar apalagi skrang sudah kolaborasi dengan FWD jadi dengan mengajukan pinjaman kita jga terproteksi asuransi

    ReplyDelete
  11. Mantap inovasinya FWD jadi yang minjam pun lebih tenang ya karena langsung diikutsertakan dalam asuransi.

    ReplyDelete
  12. wah akses baru buat dapat pinjaman modal usaha, memudahkan buat yang mau rintis usaha nih.

    ReplyDelete
  13. Wah aku baru tahu ada kerja sama dari FWD dengan kredit pintar. Kerja sama yang menguntungkan nasabah ini mah. Bisa menerima manfaat proteksi juga

    ReplyDelete
  14. Wah aku baru tahu ada kerja sama dari FWD dengan kredit pintar. Kerja sama yang menguntungkan nasabah ini mah. Bisa menerima manfaat proteksi juga

    ReplyDelete
  15. Wow inovasi yang plus plus banget antara Kredit Pintar dan FWD Insurance ya. Saling melengkapi.

    ReplyDelete

your comment awaiting moderation